Giveaway Senangnya hatiku: Bila Naik Trafik Blogku

6 komentar

Sebagai seorang blogger, apa yang membuat hati kalian senang? Kalau saya, sebagai seorang blogger, yang membuat hati senang tentu mendapatkan trafik pengunjung yang melimpah ruah. Nah, saya mau cerita nih, tentang blog Gadget News yang saya kelola sejak bulan Maret 2012.

Ide awal saya membuat blog Gadget News adalah memposting artikel yang berkaitan dengan BlackBerry. Dari mana saya mendapatkan ide itu? Jadi, begini, dua bulan sebelumnya saya kan baru punya BlackBerry *norak :D*, kan saya belum tahu tuh seluk beluk BlackBerry luar-dalam. Saya nanya-nanya beberapa hal (tips, aplikasi keren, dan theme) pada teman-teman yang lebih dulu punya smartphone besutan RIM (Research in Motion) itu. Tapi, mereka malah menjawab, "Tanya saja pada Google." Ah, saya paling benci jawaban itu!

Hal tersebut membuat saya mau nggak mau, akhirnya, bertanya pada Google. Ya, jelas saya dapat banyak hal di situ. Dan tiba-tiba... aha, sebersit ide melintas di benak saya. Kenapa tidak saya dokumentasikan apa yang sudah saya pahami mengenai BlackBerry dalam sebuah blog? Singkat kata, jadilah Gadget News.

Saya posting sebulan, bosan! Apa pasal? Trafik pengunjung tidak kunjung menaik. Sehari-hari hanya berkisar antara 0-1 pengunjung, jika ada pengunjung lebih saya senang bukan main, tapi kalau sedikit saya cemberut. Saya berpikir, BlackBerry walau masih populer, kan sudah tergerus oleh IPhone dan Android. Tentu yang harus saya lakukan adalah menambah posting mengenai dua seterunya itu. Tapi, saya malah nge-hank, bingung harus menulis apa. Saya nggak ngerti dua jenis OS itu!

Berjalan selama beberapa waktu, akhirnya saya memutuskan untuk meninggalkan dua jenis OS itu dan tetap berfokus pada BlackBerry. Gadget canggih pertama yang saya miliki. Tapi, ya mempostingnya semaunya. Hari ini posting. Seminggu off. Sebulan lagi baru terisi postingan anyar. Nggak terasa tahu-tahu sudah hampir sembilan bulan lebih. Waktu saya cek trafiknya, lho lho kok melampaui perkiraan. Saya tambah posting dong. Eh, tambah lagi trafiknya. Itu terjadi bulan Desember 2012. Terus saya posting terus selama hampir satu setengah bulan ini (Desember 2012 - Januari 2013). Dan hingga trafik masih terus bertambah, kalau pun turun tidak terlalu signifikan. Oiya, sebelumnya, saya sempat mengubah template blog Gadget News seperti saat ini - walaupun saya tidak begitu menyukai beberapa fitur dari template tersebut, tapi template itu cukup oke tampilannya.

Wah, pertambahan trafik ini tentu membuat senangnya hatiku lagi mengurus blog Gadget News. Walaupun blog ini dibanned Google Adsense dan tidak boleh lagi menyiarkan iklan-iklan mereka, tak apalah. Toh, ini blog pertama saya yang naik tanpa diapa-apakan alias murni naik dengan trafik organic dari Google sendiri.

Seandainya, blog Gadget News tidak bisa diuangkan tidak apa-apa. Toh, pada awalnya saya cuma ingin membagi pengetahuan saya mengenai BlackBerry. Nanti pasti ada gunanya, saya yakin itu akan ada hal baik di masa depan dari blog ini. Ya, untuk sekarang, setidaknya blog tersebut bisa membuat saya belajar bahwa segala macam SEO tanpa isi (postingan) takkan mampu menghasilkan trafik yang baik.[]

Artikel ini diikutsertakan dalam Giveaway Senangnya Hatiku

Related Posts

6 komentar

  1. Naiknya trafik tentu menggambarkan banyaknya pengunjung. Inilah yang membuat kita senang sekali ya, Mas. Semoga tulisan kita bermanfaat bagi banyak pembaca. Selamat ya, Mas. Maka, secara resmi saya nyatakan artikel tersebut TERDAFTAR.

    Makasih banyak ya, Mas.

    BalasHapus
  2. betul, setuju ka, postingan yang baik itu salah satu hal utama dalam blogging ka.. kalau masalah pengunjung.. itu kesekian, namun tentu saja pengunjung yang banyak akan membuat kita senang :)
    Salam kenal ka, semangat blogging ka!

    BalasHapus
  3. Ada tips khusus ga mas selain menulis artikel yang dicari pengunjung? Misalnya cara backlinks atau strategi yang lain hehhe. Thanks

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yang saya tahu cara manualnya Mas > blogwalking.

      Backlinks sama strategi lain ampuh, tapi balik lagi ke artikel yang ditulis, menarik buat pembaca nggak. Coba cek blogodolar.com, di sana banyak artikel menarik yang memperkaya kita.

      Tapi, setelah saya melihat situs Mas Max, rasa-rasanya cara saya tergolong kuno dan memakan waktu dan tenaga ya? Hihihi... habis ini yang paling saya kuasai.

      Hapus

Posting Komentar