Setelah merampungkan Stranger from the Hell (SftH), akhirnya Kimyongki merilis manhwa baru lagi yang dipublish bulan April 2020. Judul bahasa Koreanya di Naver 관계의 종말 atau The End of the Relationship untuk rilisan resmi di webtoon Indonesia.
Genre yang diusung masih sama seperti StfH, yakni thriller.
The End of the Relationship menceritakan sepasang kekasih yang berlibur ke suatu tempat, dan menyewa sebuah villa. Ternyata mereka menemukan si pemilik villa ini aneh (/kasar) dan misterius.
Dan mungkin, mereka harus berhadapan dengan psikopat gila yang meneror psikis. Ini tebakanku ya! Berdasarkan episode ke-4, dimana muncul sesosok siluet manusia yang misterius banget. Belum diketahui, siapa manusia ini. Apakah berhubungan sama pemilik villa? Atau dia sejenis psikopat yang berkeliaran di sekitar villa?
Tapi, akhir episode tersebut, manusia itu memakan sisa-sisa makanan yang dibuang tokoh utama prianya. Sampai episode 7, aku masih belum tahu siapa namanya. Apa nggak ngeh ya?
Penilaianku tentang webtoon Indonesia ini mungkin sama seperti Stranger from the Hell. Nuansa ketegangannya nyata banget. Terutama buat orang bernyali ciut. Apalagi membacanya malam-malam sendirian.
Di Naver, webtoon ini sudah sampai episode 24. Versi bahasa Indonesia-nya ketinggalan cukup jauh. Kalau mau marathon ngelongok gambarnya, kamu bisa cari judul bahasa Korea the End of Relationship seperti sudah kusebutkan di atas.
Posting Komentar
Posting Komentar